Bupati Pathul Bahri: OPD Jangan Pelit Informasi, Jangan Ada Yang Ditutupi
Berita Baru, Lombok Tengah – Bupati Kabupaten Lombok Tengah, Lalu Pathul Bahri berharap semua program kerja masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kabupaten Lombok Tengah harus diinformasikan dan diketahui seluas-luasnya oleh masyarakat.
“Kedepan kita berharap seluruh OPD dapat membuka informasi seluas-luasnya kepada masyarakat tentang program kerja yang sedang dilaksanakan maupun yang akan dilaksanakan,” ungkap Pathul Bahri seperti dilansir dari Lensa Humas Lombok Tengah, Jumat (10/12/2021).
Pathul Bahri mengancam akan menindak tegas OPD yang yang pelit informasi kepada masyarakat. Dirinya menginginkan masyarakat dapat mengetahui progarm kerja masing-masing OPD, kegiatan yang akan dilaksanakan tahun ini, serta perencanaan kegiatan tahun depan.
Bupati juga meminta seluruh satuan pelayanan masyarakat mulai dari Kabupaten hingga unit pelayanan terkecil pemerintah daerah seperti UPT dan juga Desa untuk memberikan informasi seluas-luasnya kepada masyarakat tentang program kerja yang dilaksanakan.
“Masyarakat perlu tahu apa yang dilakukan oleh OPD, Kecamatan, UPT hingga Desa untuk kepentingan masyarakat itu sendiri, saya tak ingin OPD dan lembaga layanan lainnya pelit informasi. Buka seluas-luasnya jangan ada yang ditutupi,” pintanya. (Red)