Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Diduga Korsleting Listrik, Satu Rumah di Lombok Tengah Hangus Terbakar
Satu Rumah Warga Hangus Terbakar | Berita Baru | ©Ist

Diduga Korsleting Listrik, Satu Rumah di Lombok Tengah Hangus Terbakar



BAWASLIU Lombok Tengah

Berita Baru, Lombok Tengah – Diduga akibat korsleting listrik sebuah rumah di Dusun Surabaya Daye Desa Barabali Kecamatan Batukliang Kabupaten Lombok Tengah hangus terbakar, pada Senin 23/05/2022 sekitar pukul 14.30 Wita.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, melalui Kapolsek Batukliang IPTU Geger Maspanji Surenggane yang dihubungi membenarkan peristiwa tersebut.

Korban atas nama Mahnep, Perempuan, 40 Tahun, alamat Dusun Surabaye Daye, Desa Barabali, Kecamatan Batukliang, Kabupaten Lombok Tengah.

Kapolsek Batukliang menyampaikan, setelah mendapatkan informasi dari masyarakat tentang adanya peristiwa kebakaran tersebut, Anggota Polsek Batukliang langsung turun kelokasi guna melakukan pengamanan lokasi serta olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi yang mengetahui kejadian tersebut.

Dirinya mengatakan, korban saat itu baru pulang dari sawah, setibanya dirumah melihat api sudah menyala di tembok rumah serta bagian dalam rumah, karena rumah korban terbuat dari anyaman bambu, api membesar dengan cepat.

Adapun sejumlah barang elektronik milik korban juga tidak berhasil diselamatkan dan ludes terbakar. Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian yang diperkirakan sekitar Rp. 70.000.000,-.

“Dari hasil olah TKP sementara dan keterangan saksi saksi, kebakaran diduga akibat dari Korsleting listrik yang berada di dalam kamar korban,” tutup Kapolsek. [*]