Ikatan Pelajar Nahdlatul Wathan Gelar Tadabbur Ramadhan di Kecamatan Jonggat
Berita Baru, Lombok Tengah – Dalam rangka mentakmirkan bulan suci Ramadhan, Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Wathan (IPNW) Kecamatan Jonggat menggelar kegiatan Tadabbur Ramadhan di Pondok Pesantren Jihadul Ummah (YANJU) Nahdlatul Wathan, Puyung Ahad (09/04/2023).
“Acara ini merupakan agenda silaturahmi antara pelajar Nahdlatul Wathan khususnya yang berada di Kecamatan Jonggat,” kata Hafizuddin Ketua Cabang IPNW Kecamatan Jonggat dalam sambutannya.
Hafizuddin juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kesempatan dan dukungan yang telah diberikan oleh pihak yayasan sehingga kegiatan Tadabbur Ramadhan ini bisa terlaksana. “Besar harapan melalui acara ini silaturahmi kita sebagai pelajar Nahdlatul Wathan semakin kuat,” sambungnya.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah IPNW Kabupaten Lombok Tengah, Aldy Ferdiansyah yang hadir dalam acara tersebut menjelaskan bahwa kegiatan Tadabbur Ramadhan ini merupakan kegiatan yang ketigakalinya.
“Ini adalah kali ke tiga agenda Tadabbur Ramadhan terlaksana. Pertama di IPNW Cabang Praya Timur dan yang kedua IPNW Cabang Pujut,” ucap Aldy Ferdiansyah.
Sebagai Pengurus Faerah IPNW kabupaten Lombok Tengah, Aldi berharap bahwa, melalui kegiatan Tadabbur Ramadhan ini semua siswa-siswi atau santri-santriwati Nahdlatul Wathan dapat terus belajar dan mengembangkan diri, khususnya di bulan suci Ramadhan. [*/Gun]