Millenial NU NTB Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan MXGP Samota
Berita Baru, Mataram – Millenial NU NTB mendukung penuh terselenggaranya Event MXGP Samota yang akan digelar 24-26 Juni mendatang. Menurutnya, event MXGP Samota akan memberikan dampak positif bagi sektor ekonomi dan pariwisata di NTB.
“Dukungan ini bukan dilihat dari kacamata mendukung pemerintah saja, namun alasan lain yakni multi player effect dari perhelatan MXGP,” ungkap Aziz Muslim, mewakili Millenial NU NTB, Rabu (08/6/22).
Peria yang pernah menjabat Ketua PKC PMII Bali Nusra ini mengatakan, ekonomi dan produksi NTB nantinya akan meningkat karena adanya permintaan untuk penerbangan, hotel, agen perjalanan, restoran, tempat hiburan, wisata serta pelayanan publik lainnya.
Bahkan, lanjutnya, akan ada juga permintaan untuk ketersediaan kebutuhan listrik serta arus komunikasi bagi ribuan pengunjung yang akan rutin setiap tahunnya hadir menyaksikan Event MXGP Samota.
“Mari kita bersama-sama dukung dan sukseskan MXGP Samota. Jika tidak bisa hadir, minimal kita ikut promosikan MXGP Samota,” pungkasnya.
Lebih jauh, Aziz Muslim juga mengatakan bahwa, dalam pemerintahan Gubernur NTB, Zulkiflimansyah saat ini, banyak agenda besar yang out the box yang dihadirkan di NTB.
Menurutnya, tidak menutup kemungkinan juga jika kedepannya nanti akan ada agenda-agenda lain yang berskala nasional bahkan internasional akan dihadirkan di NTB.
“Kemarin kita sukses gelar MotoGP Mandalika, sekarang kita wajib juga sukseskan MXGP Samota, dan mungkin saja kedepan akan ada kejutan event nasional untuk NTB lagi,” ungkapnya. [*]