Perkuat Soliditas, DPD Partai Demokrat NTB Gelar Rapat Konsolidasi
Berita Baru, NTB – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar rapat konsolidasi internal partai bersama dengan 10 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Se-Nusa Tenggara Barat, Rabu kemarin, (09/03/2022).
Dalam rapat konsolidasi internal partai tersebut, Ketua DPD Partai Demokrat NTB, Indra Jaya Usman mengatakan bahwa Partai Demokrat adalah partai kader.
Sehingga, Musyawarah Daerah (Musda) yang beberapa waktu lalu telah sukses dilaksanakan oleh DPD Partai Demokrat NTB harus mampu menjadi salah satu momentum pendewasaan bagi kader Partai Demokrat sebagai seorang politisi.
“Kita masih memiliki tugas kedepan, konsolidasi internal sangat penting untuk dilakukan. Selain itu, kita juga harus melakukan persiapan-persiapan yang matang untuk menyongsong kemenangan 2024,” kata Ketua Umum DPD Partai Demokrat NTB yang akrab disapa IJU ini.
Pada kesempatan tersebut, IJU juga menyampaikan pesan dari Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk terus memperkuat soliditas dalam mengadapi agenda pemilu legislatif dan pilpres 2024.
“Untuk itu kita perlu melakukan percepatan dan penguatan internal menghadapi verifikasi parpol serta meningkatkan aktivitas-aktivitas Partai Demokrat yang berpihak pada kepentingan rakyat,” jelasnya.
Selain itu, Ketua DPD Partai Demokrat NTB IJU juga menyampaikan agar kader Partai Demokrat untuk terus meng-upgrade diri dengan perkembangan zaman. Kader Partai Demokrat harus mampu memanfaatkan teknologi sabaik-baiknya.
“Tugas kita kedepan cukup berat, tapi tidak ada yang mustahil jika kita mempersipkan diri dengan matang, karena sejatinya kemenangan itu mencintai persiapan,” tandasnya. ***