Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

SIDE Foundation Deklarasi Pilkada NTB 2024 Aman dan Kondusif

SIDE Foundation Deklarasi Pilkada NTB 2024 Aman dan Kondusif



BAWASLIU Lombok Tengah

Berita Baru, NTB – Social & Development (SIDE) Foundation menggelar agenda Focus Group Discussion (FGD), tentang upaya mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Bertemakan “Optimalisasi Partisipasi Masyarakat dalam Mensukseskan Setiap Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024 Demi Terciptanya Situasi yang Aman dan Kondusif di Provinsi Nusa Tenggara Barat” acara tersebut diselenggarakan di Hotel Idoop by Prasanthi, Mataram, Kamis, (05/09/2024).

Hadir dalam kegiatan FGD tersebut dari berbagai unsur, yakni Partai Politik (Parpol), Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), Cipayung Plus, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan, Dewan Masjid Indonesia, Media, dan tamu undangan lainnya.

Direktur SIDE Foundation, Putra Sari dalam sambutannya menyampaikan, SIDE Foundation merupakan sebuah lembaga diinisiasi oleh para pemuda yang senang melakukan gerakan-gerakan sosial kemasyarakatan.

“SIDE Foundation ini lembaga yang kami bentuk dari teman-teman pemuda, tokoh-tokoh muda yang senang, kalau Bahasa Sasaknya genem, genem melakukan gerakan-gerakan yang sosial, gerakan berakal, dan agak risih rasanya kalau misalkan diam di satu tempat,” ujar Putra Sari.

Putra juga menerangkan maksud dari nama lembaga yang dinamai dengan kata SIDE ini berasal dari bahasa daerah (Sasak).

“Termasuk nama itu sebenarnya ya kalau kita Bahasa Sasak itu Side Foundation juga bisa. Kenapa Side? Side ini ya kami tidak ingin menjadi lembaga yang elit. Yang tidak, jauh dari Side-Side,” tuturnya.

“Kemudian SIDE ini juga kami menamai karena tadinya adalah gerakan kecil-kecil, tipis-tipis, pinggir-pinggir lah. Kalau sekarang itu lagi viral tipis-tipis. Tetapi dengan topik yang jelas,” sambungnya.

Putra mengatakan, pemateri FGD yang telah diundang oleh SIDE Foundation di antaranya:

1. Zuriati, Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi NTB Divisi Teknis Penyelenggaraan, yang membawakan materi tentang “Optimalisasi Partisipasi Masyarakat dalam Mensukseskan Pilkada 2024 Demi Terciptanya Situasi yang Aman dan Kondusif”.

2. Prof. Kadri, Ketua Pusat Studi Demokrasi dan Kebijakan Publik (PusDek) Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram, yang membawakan materi tentang “Menghadirkan Pilkada Partisipatif dan Kondusif”.

3. Hasan Basri, Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) NTB Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat (Parmas), dan Hubungan Masyarakat (Humas), yang membawakan materi tentang “Strategi Pencegahan dan Pengawasan Tahapan Pemilihan Serentak Tahun 2024”.

Di sesi terakhir, Putra juga mengajak semua peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut melakukan deklarasi untuk mewujudkan Pilkada yang aman dan kondusif di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Nanti kami mohon Bapak Ibu Narsum yang nanti akan dipandu oleh moderator. Dan Bapak Ibu hadirin juga bisa, output dari kegiatan ini ada deklarasi. Deklarasi menghasilkan Pilkada aman dan kondusif, khususnya di NTB,” pungkasnya.

Berikut isi deklarasi tersebut:

DEKLARASI PILKADA SERENTAK TAHUN 2024 AMAN DAN KONDUSIF

Kami elemen masyarakat Nusa Tenggara Barat // siap mewujudkan Pilkada serentak yang aman dan damai // berkomitmen :

1. Menjaga Persatuan dan Kesatuan // serta keutuhan NKRI dengan tidak melakukan Politisasi SARA // Hate Speech // Politik Identitas // Propaganda.

2. Mewujudkan Pilkada serentak sebagai sarana integritas bangsa // dan menolak segala pelanggaran dalam bentuk apapun.

3. Saling menghargai dan menghormati hak // serta perbedaan pilihan pada Pilkada serentak tahun 2024. [*]