Buka LK II HMI Cabang Lombok Tengah, Ini Pesan Bupati Pathul Bahri
Berita Baru, Lombok Tengah – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Lombok Tengah melaksanakan pembukaan Intermediate Training atau Latihan Kader II (LK II) Tingkat Nasional, Selasa (22/3/2022).
Pembukaan Latihan Kader II yang diikuti oleh puluhan kader terbaik HMI dari seluruh Indonesia itu bertajuk: ‘Aksioma Perkaderan Inklusifitas Keislaman Sebagai Jawaban Disruption Society’ berlangsung di Gedung Aula SLB 1 Praya, Kabupaten Lombok Tengah.
Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Lombok Tengah, Hamdan Juliandi mengungkapkan, untuk memanfaatkan Sumber Daya Alam (SDA) Kabupaten Lombok Tengah dengan maksimal, maka harus juga dipersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Kabupaten Lombok Tengah sejak dini.
Dikatakannya, Kabupaten Lombok Tengah yang saat ini menjadi tujuan dunia dengan adanya event MotoGP Mandalika serta event-event internasional, maka Kabupaten Lombok Tengah harus mampu menunjukkan jati dirinya dan bersaing dengan daerah lain.
Artinya, dengan semua even nasional dan internasional yang hadir di Kabupaten Lombok Tengah harus dapat menjadi berkah, baik soal perbaikan infrastruktur, SDA serta SDM yang terus didorong kemampuan dan kualitasnya.
“Gedung, fasilitas dan infrastruktur tidak akan berguna tanpa ada SDM yang memadai. Maka hadirnya HMI Cabang Lombok Tengah sebagai organisasi kader yang mempersiapkan SDM yang unggul dan mampu bersaing. Kader-kader HMI Cabang Lombok Tengah kedepan diharapkan mampu menjadi generasi emas serta mampu memanfaatkan bonus demografi,” ungkap Hamdan Juliandi.
Lebih jauh, Hamdan Juliandi menyampaikan bahwa peserta Latihan Kader II HMI Cabang Lombok Tengah berjumlah 43 orang dan berasal dari Daerah maupun Kabupaten Kota se-Indonesia. Maka, kader-kader ini diharapkan akan menceritakan semua hal baik yang ada di Kabupaten Lombok Tengah.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Lombok Tengah, Lalu Pathul Bahri dalam sambutannya mengatakan, membangun infrastruktur bisa begitu cepat, namun membangun SDM adalah pekerjaan yang luar biasa membutuhkan waktu yang lama dan panjang.
Maka, Kata Bupati Pathul Bahri, organisasilah yang akan mematangkan SDM yang dimiliki oleh Kabupaten Lombok Tengah. Organisasi tempat bertatap muka, silaturrahim, berdiskusi, menimba ilmu dan bermasa’ul masa’il.
Menurut Bupati Pathul Bahri, grand desain untuk menghadapi bonus demografi juga sangat penting untuk dipikirkan mulai dari sekarang, sehingga kedepan akan mampu menunjang kemajuan bagi daerah Kabupaten Lombok Tengah dan bangsa Indonesia.
Bupati Pathul Bahri selanjutnya menyampaikan, pembangunan KEK Mandalika akan menambah pemasukan bagi PAD Kabupaten Lombok Tengah. Dari setiap event yang akan terselenggara, diperkirakan akan menyumbangkan 10 sampai dengan 15 miliar bagi Kabupaten Lombok Tengah.
“Setelah MotoGP, akan ada event paralayang, trip kapal pesiar, kemudian Tour de Le Etape, WSBK, IATC serta semua event nasional dan internasional lainnya,” jelas Bupati Pathul Bahri.
Terakhir, Bupati Pathul Bahri berhap, kader-kader HMI juga akan menyumbangkan pikiran tentang bagaimana grand desain Kabupaten Lombok Tengah dimasa depan. Demikian pula dalam menghadapi bonus demografi, kader-kader HMI Cabang Lombok Tengah diharapkan menjadi generasi emas yang akan berperan dalam kemajuan daerah. ***